Assalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh sahabat solusi cak math, semoga sahabat semua selalu diberikan kenikmatan iman, islam serta keberkahan dalam kehidupan.
Pagi yang cerah memberikan semangat pada diri yang akan haus ilmu dan membutuhkan pencerahan dari pengetahuan. Pada kali ini kajian Lentera Penyejuk Hati memberikan pembahasan tenatng surat Al-Mulk (1 - 5). Dalam pembahasan surat Al-Mulk ada kaitanya dengan surat sebelumnya (At -Tahrim) yang membahas tentang istri Fir'aun.
Dan pada surat Al-Mulk (1-5) memberikan penjelasan bahwa milik Allah - lah kerajaan langit dan bumi dan apa yang ada di antaranya. Dia menciptakan apa yang Dia kehendaki. Dan Allah Mahakuasa atas segala sesuatu (Firman Allah yang lain: Al-maidah:17, Al-Fatihah:2-4). Allah SWT adalah penguasa kerajaan dunia. Hal ini berarti bahwa Dialah yag meciptaka seluruh alam semesta ini beserta segala apa yang terdapat di dalamnya. Dia pulalah yang mengatur segala urusan yang ada didalamnya sesuai dengan kehendaknya.
Dalam mengatur dan menjaga kelangsungan wujud dunia ini, Allah menetapkan aturan-aturan/ hukum-hukum yang wajib diikuti oleh semuanya. Hukum dan aturan yang berlaku di alam ini ada dua; pertama sunnatullah yang merupakan hukum dan ketentuan Allah yang berlaku di alam semesta ini seperti air yang mengalir dari tempat yang tinggi ke tempat yang rendah, api membara yang begitu panas dll.
Allah menerangkan pula pada surat ini bahwa Dialah yang menciptakan tuju lagit berlapis-lapis tanpa adanya celah/skat/cacat sedikitpun. Diserukan kepada manusia silakan lihat langit ciptaanKu jika ditemukan celah, maka tidak akan mampu menemukannya bahkan bisa lelah dengan sendirinya. Allah menghisai ciptaan-Nya (langit) dengan hiasan bintang-bintang yang memancarkan keindahan jika dinikamati dimalam hari. Sunggu luar biasa kuasa Allah dan tiada tandingannya.
Mohon maaf jika ditemukan salah penjelasan dan kami mohon komentar untuk perbaikan penjelasan firman Allah yang luar biasa ini.
0 komentar: